Resep Kue Salju Gurih Spesial- Kue Putri Salju biasanya menjadi resep kue kering yang banyak digemari oleh semua kalangan umur. Kue putri salju memang lezat. Perpaduan gurih dan renyahnya kue kering disempurnakan dengan taburan gula halus yang terasa lembut dan meleleh di lidah. Hmm, so yummy! Tak mengherankan bila kue putri salju menjadi salah satu sajian wajib di hari raya atau acara-acara spesial lainnya.
Resep Kue Putri Salju Gurih Spesial
Dalam membuat kue putri salju persiapan yang di butuhkan sama halnya seperti membuat kue lainnya. Menggunakan bahan utama tepung terigu, gula, margarin dan masih banyak lainnya. Untuk alat-alat yang disiapkan seperti oven, mixer, cetakan kue jadi anda harus persiapkan semua bahannya sebelum memulai memebuatnya.
Berikut Resep Kue Putri Salju yang Gurih dan Spesial :
Bahan :
Gula Tabur secukupnya
Garam 1/4 Sendok Teh
Telur 1 Butir
Gula Halus 75 Gram
Mentega 150 Gram
Kacang Cincang 150 Gram
Tepung Sagu 300 Gram
Cara Membuat Resep Kue Putri Salju :
- Kocok mentega, Garam, Telur, dan Gula hingga merata. Setelah itu anda dapat memasukan kacang dan sagu lalu aduk kembali hingga rata dan mulai mengental . Seusai itu anda dapat menggilas adonan kira-kira setebal 3 cm dan cetaklah .
- Setelah anda berhasil mencetaknya, bisa langsung anda tata adonan Resep Kue ini pada loyang yang sudah diolesi dengan mentega. Masukanlah kedalam Oven dalam suhu 170ยบ cc kira-kira 15 menit dan adonan terlihat mulai matang . pada saat proses pemanggangan dan adonan terlihat setengah matang, bisa anda mulai menaburkan gula halus kedalamnya . Setelah matang bisa anda angkat dan dinginkanlah, jangan lupa simpan kedalam toples agar lebih awet.
Itulah Resep Putri Salju yang mudah dan gurih rasanya. Untuk menghasilkan hidangan yang lezat dan sehat tentunya diperlukan bahan baku yang berkualitas. Sebaiknya anda gunakan tepung terigu protein rendah yang berkualitas. Tepung terigu protein rendah akan membuat resep putri salju menjadi renyah. Untuk urusan margarin, anda bisa memilih jenis margarin yang kandungan gizinya tinggi dan aromanya cocok cocok untuk kue kering, seperti Blue Band Cake and Cookie. Selamat mencoba ya.
No comments:
Post a Comment